SEMUA PERKATAAN DAN PERBUATAN AKAN DICATAT DAN DIMINTAI PERTANGGUNG JAWABAN

Assalamualaikum warahmatullahi wabarrokatuh.

*SEMUA PERKATAAN DAN PERBUATAN AKAN DICATAT DAN DIMINTAI PERTANGGUNG JAWABAN.*

Bismillahirrahmanirrahim...
Ingatlah bahwa setiap perbuatan dan ucapkan kita mencakup perkataan yang baik, yang buruk juga yang sia-sia akan selalu dicatat oleh malaikat yang setiap saat mengawasi kita, untuk dimintai pertanggung jawaban oleh Allah.

*↗️Allah Taala berfirman:*
إِذْ يَتَلَقَّى الْمُتَلَقِّيَانِ عَنِ الْيَمِينِ وَعَنِ الشِّمَالِ قَعِيدٌ مَّا يَلْفِظُ مِن قَوْلٍ إِلَّا لَدَيْهِ رَقِيبٌ عَتِيدٌ
(Yaitu) ketika dua orang malaikat mencatat amal perbuatannya, seorang duduk di sebelah kanan dan yang lain duduk di sebelah kiri. Tiada suatu ucapan pun yang diucapkan, melainkan ada di dekatnya malaikat pengawas yang selalu hadir (Qaf: 17-18)

*✍️Ingatlah bahwa seluruh perkataan dan tindakan pasti dimintai pertanggung jawaban!*

*↗️Allah Taala berfirman:*
وَلَا تَقْفُ مَا لَيْسَ لَكَ بِهِ عِلْمٌ ۚ إِنَّ السَّمْعَ وَالْبَصَرَ وَالْفُؤَادَ كُلُّ أُولَٰئِكَ كَانَ عَنْهُ مَسْئُولًا
Dan janganlah kamu mengikuti apa yang kamu tidak memunyai pengetahuan tentangnya. Sesungguhnya pendengaran, penglihatan dan hati, semuanya itu akan diminta pertanggung jawabannya. (Al-Israa: 36)

*↗️Selanjutnya Allah Taala berfirman:*
“Tiada suatu ucapanpun yang diucapkannya melainkan ada di dekatnya Malaikat Pengawas yang selalu hadir.” (QS. Qaaf: 18)

*↗️Rasulullah bersabda :*
وَمَنْ كَانَ يُؤْمِنُ بِاللَّهِ وَالْيَوْمِ اْلآخِرِ فَليَقُلْ خَيْرًا أَوْ لِيَصْمُتْ
“Barangsiapa yang beriman kepada Allah dan hari akhir maka hendaknya dia berkata yang baik atau diam” (Al-Bukhari dalam kitab Shahihnya no. 6475 dan Muslim dalam kitab Shahihnya no. 74 meriwayatkan hadits dari Abu Hurairah)

✅Wahai Rasulullah, apakah kami akan dihukum atas setiap kata yang terucap?”
✔️Rasul pun menjawab, Tidak sedikit manusia yang tergelincir ke dalam neraka karena lisannya.” (HR. Tirmidzi)

*↗️Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam selanjutnya, bersabda :*
الْمُسْلِمُ مَنْ سَلِمَ الْمُسْلِمُونَ مِنْ لِسَانِهِ وَيَدِهِ
“Seorang muslim (yang baik) adalah yang tangan dan lisannya tidak menyakiti orang lain” (HR. Bukhari no. 10 dan Muslim no. 40).

_*✔️Berpikirlah Sebelum Berucap karena Dengan Lisan, Seseorang Bisa Ditinggikan Derajatnya.*_

_🤲Semoga kita dimudahkan oleh Allah untuk menjaga lisan ini dan mengarahkannya kepada hal-hal yang dirihoi oleh Allah. *Amin Ya Mujibad Da’awat. Alhamdulillahilladzi bi ni’matihi tatimmush sholihat.*_

*Selamat menjalankan aktifitas...!™️*



Komentar